SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta merealisasikan beasiswa inklusi khusus peserta didik berkebutuhan khusus semester I tahun 2024. Penyerahan beasiswa dilaksanakan di Ruang Pertemuan SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta oleh Kepala Sekolah Kustejo, S.Pd.I, M.Pd hari Senin, 29 Juli 2024.
Beasiswa ini merupakan program dari pemerintah daerah Daerah Istimewa Yogyakarta yang bersumber dari Dana Istimewa APBD Pemda DIY Tahun Anggaran 2024 dengan besaran per anak untuk jenjang SMK Rp. 750.000 persemester persiswa untuk 1 tahun.
Sesuai dengan juknis penerimaan bantuan beasiswa inklusi dari dinas pemuda dan olahraga DIY, beasiswa ini tidak diterimakan dalam bentuk uang seluruhnya. Untuk SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta sendiri diwujudkan dalam bentuk Pembelian alat bantu pembelajaran (alat praktik), transport masing-masing Rp. 75.000 dam pembelian peralata sekolah berupa tas dan sepatu.
Penerima beasiswa berdasarkan pengajuan oleh sekolah sesuai dengan jumlah siswa inklusi dari masing-masing sekolah. Di SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta beasiswa diterima oleh 4 peserta didik, dan 1 peserta didik yang telah keluar/pindah sekolah. Hal ini dikarenakan ketika peserta didik diajukan statusnya masih menjadi siswa SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta.
Adapun penerima beasiswa yaitu:
- Aji Seta Samudra kelas XII DPIB
- Muh. Faidan Bardan W. kelas XII TITL
- Akbar Putra Cailendra kelas XI DPIB
- Caesar Kalashnikov Putra Prasetyo kelas XI TAV
Dengan adanya beasiswa ini diharapkan dapat memberikan motivasi bagi siswa berkebutuhan khusus dan mempermudah proses pembelajaran di sekolah sehingga tercipta proses pembelajaran yang inklusif.